Bunda, Yuk Intip Cara Menyusun Rencana Keuangan Untuk Liburan Keluarga

Jual / Bagikan Di :

Bunda hebat pasti setuju kalau liburan menjadi momen yang dinanti-nantikan oleh hampir semua anggota keluarga. Mulai dari anak-anak, bapaknya anak-anak, sampai kakek-nenek, sangat menantikan waktu untuk traveling. Menikmati momen liburan dimana semua anggota keluarga bisa menikmatinya bersama. Berlibur memang bisa direncanakan ataupun secara mendadak.

Namun, liburan secara dadakan kadang membuat bunda harus siap dengan berbagai kemungkinan termasuk biaya tak terduga. Untuk itu, Menyusun Rencana Keuangan Untuk Liburan Keluarga bunda sangat perlu agar momen liburan bisa berlangsung dengan menyenangkan tanpa ada masalah atau halangan yang berarti. [Baca juga : tips liburan bersama anak]

Mengapa bunda perlu merencanakan keuangan untuk liburan keluarga?

Inilah dia beberapa alasannya yang bisa bunda pertimbangkan :

Perhitungan yang matang

Jika bunda merencanakan keuangan sebelum berlibur, maka bunda bisa memprediksikan secara terperinci berapa biaya yang kira-kira harus dikeluarkan selama berlibur.

Dengan begitu, bunda bisa mempersiapkan budget-nya dengan lebih presisi. Kalaupun melenceng, tidak akan beda jauh dengan apa yang sudah bunda perhitungkan didepan.

Bunda harus siap; Katakan tidak, pada budget membengkak!

Inilah kelemahan berlibur dadakan. Kita tidak pernah tahu berapa biaya yang akan dikeluarkan. Dengan Menyusun Rencana Keuangan Untuk Liburan Keluarga, bunda bisa memprediksi biaya cadangan kalau-kalau ada biaya tambahan yang dibutuhkan secara mendadak. Namun hal ini tidak akan membuat bunda panik karena sudah dipersiapkan sebelumnya.

Untuk itu, berikut beberapa langkah atau cara yang bisa bunda aplikasikan dalam merencanakan keuangan untuk liburan keluarga nanti setelah wabah covid-19 mereda :

1. Tentukan destinasi liburan

Ya, yang pertama yang harus dilakukan tentu memilih destinasi liburan. Hal ini berkaitan dengan jarak tempuh, biaya, akomodasi dan rentetan poin lainnya. Jika tidak ingin menghabiskan banyak biaya, berlibur didalam kota sah-sah saja.

Namun jika ingin momen lebih spesial, bunda dan keluarga bisa berlibur keluar kota atau luar pulau. Misalnya untuk bunda yang berdomisili di Jakarta bisa mencoba berlibur ke Yogyakarta atau Lombok / atau bisa juga tour ke Bangka Belitung. Pasti menyenangkan karena keluargapun akan senang.

2. Biaya Transportasi

Setelah menentukan tempat, saatnya bunda menghitung biaya transportasi dengan mengkalkulasikan jarak tempuh serta jenis transportasi yang diambil. Jika berlibur masih kisaran diluar kota, sebaiknya memakai mobil pribadi. Namun, hal ini akan menbuat ayah anak-anak lelah menyetir berjam-jam sendirian.

Kecuali bunda atau anggota keluarga lain yang bisa menyetir maka bisa menyetir bergantian. Jika yang hendak berlibur itu keluarga besar mulai dari nenek sampai ke tante serta keponakan, tidak ada salahnya menyewa mini bus. Dengan begitu, biaya bisa lebih ditekan, dan urusan menyetir bisa diserahkan ke supir sewaan.

3. Akomodasi

Pembiayaan liburan tidak bisa terlepas dari akomodasi. Terlebih jika liburan diluar kota. Tidak mungkin bunda pulang pergi dihari yang sama kan?!. Maka penginapan / hotel menjadi solusi yang paling tepat.

Untuk keluarga, daripada memesan hotel berbintang yang biayanya pasti tidak sedikit, lebih baik jika bunda menyewa villa atau guest house yang bisa dinikmati seluruh keluarga.

Dengan begitu, bunda bisa beristirahat dengan lebih leluasa. Bunda juga bisa memasak sendiri atau bersa dengan anak-anak didalamnya. Sewa villa atau guest house bisa menekan biaya akomodasi dan hal ini lebih efisien secara penggunaannya.

4. Biaya makan

Makan itu suatu kebutuhan baik disaat liburan ataupun bukan. Namun memikirkan besarnya biaya makan ditempat wisata biasanya bisa membuat banyak bunda pusing sendiri. Pasalnya, harga menu atau masakan ditempat liburan biasanya lebih mahal.

Nah, bunda bisa menyiasatinya dengan membeli bahan mentah untuk dimasak bersama keluarga di guest house yang bunda sewa. Hal ini lebih menyenangkan dan bisa meningkatkan kebersamaan anggota keluarga.

Untuk sarapan dan makan siang, bunda sekeluarga bisa memasak sendiri hidangannya. Untuk makan malam, bisa berwisata kuliner masakan setempat agar sensai liburan tetap terasa dan biaya pun tidak membengkak.

Bunda bisa merencanakan berapa biaya yang dibutuhkan untuk membeli bahan masakan dan berwisata kuliner sesekali.

5. Rajin mencari informasi

Dalam Menyusun Rencana Keuangan Untuk Liburan Keluarga, bunda membutuhkan banyak informasi mengenai segala hal yang berhubungan dengan rencana liburan. Misalnya untuk transportasi, jika anda hendak menyewa bus untuk liburan keluarga maka bunda bisa mencari agen travel yang terpercaya namun tidak terlalu mahal.

Kemudian untuk akomodasi, bunda juga bisa mencari informasinya di internet. Saat ini, mencari tahu biaya sewa hotel ataupun guest house ditempat liburan tidaklah sulit. Kemudian untuk konsumsi, kita bisa mencari tahu makanan khas apa yang ada di tempat tujuan liburan bunda sekeluarga.

Dengan begitu, bunda pun bisa memperkirakan biaya yang dibutuhkan nantinya. Banyak iklan-iklan yang menawarkan promo tiket, sewa hotel, dan lain sebagainya. Namun, pilihlah secara selektif dan tidak sembarangan untuk menghindari modus penipuan.

Sebenarnya, Menyusun Rencana Untuk Liburan Keluarga bukanlah satu-satunya prioritas utama dalam merencanakan liburan keluarga. Ada faktor-faktor lain yang bisa mendukung lancarnya rencana liburan. Seperti dibawah ini:

Kesehatan Keluarga

Biasanya, ketika merencanakan akan berlibur anggota keluarga merasa terlalu senang sehingga adrenaline terus berada dipuncak. Ujung-ujungnya malah tidak bisa tidur dan sebagainya. Lalu mendekati hari H jatuh sakit dan inilah yang biasanya jadi masalah.

Mempersiapkan kondisi fisik dan mental sebelum berlibur itu sangat penting karena berwisata itu akan menempuh perjalanan jauh. Selain itu, banyak kegiatan yang akan dilakukan ketika berlibur yang memerlukan energi sehingga stamina harus selalu prima. [Baca : Jaga kesehatan dengan konsumsi beras organik]

Obat-obatan Pribadi

Baik berlibur didalam negeri ataupun luar negeri, jauh maupun dekat, obat-obatan harus disediakan loh bun. Karena selama perjalanan kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi. Obat-obatan dan P3K sebaiknya selalu ada didalam mobil atau tas, terutama bagi yang menderita sakit tertentu, membawa obat adalah suatu keharusan.